Medan City to City Workshop
9 November 2024
Medan (9/11/2024) – Apabila kegerakan Injil semakin berkembang di kota Medan, komunitas gereja dan komunitas-komunitas berbasis iman lainnya dapat diperkuat. Melayani kebutuhan ini, City to City Indonesia (CTCI) mengadakan “Medan City to City Workshop” pada Sabtu (9/11). Pada kegiatan ini, para gembala, penginjil, dan pemimpin gereja diajak untuk berkumpul di Clapham Collective, Medan Timur.
City to City Workshop berlangsung dengan lancar dan menarik dengan 32 peserta yang hadir. Dalam kegiatan ini, para peserta didampingi untuk menilik beberapa materi Intensif. Tidak hanya itu, para hamba Tuhan juga diajak untuk menelusuri karakteristik dan konteks khusus dinamika pelayanan di kota Medan, yang berbeda dengan kota-kota lainnya seperti Jakarta ataupun Surabaya. Terlebih, para peserta juga mendiskusikan bagaimana pentingnya memiliki ekosistem Injil yang menyuburkan kolaborasi antar gereja.
Dikemas dalam tiga sesi, modul-modul mengenai Injil sebagai Jalur Ketiga, Kerangka Pembaruan Injil (Gospel Renewal Framework), dan Berkhotbah (Preaching Overview), dibawakan oleh Pastor Sam Simanjuntak dengan sangat baik. Sesi-sesi ini juga menjadi ruang diskusi yang penuh semangat dengan panduan Ps. Sam. Materi-materi tersebut terbukti efektif dalam mendukung penggambaran visi kota Medan, serta menekankan bagaimana memahami Injil adalah hal yang sangat dibutuhkan bagi diri kita sendiri dan gereja. Kembali, para hamba Tuhan digerakkan untuk mengarahkan pandangannya dan terpikat pada Kristus. Tidak lupa, informasi mengenai program Intensif dan Gospel Forum diselipkan dalam materi-materi yang dibawakan agar dapat terus mendukung pelayanan para hamba Tuhan kedepannya.
Karena anugerah Tuhan, acara ini dapat berjalan dengan lancar dan antusiasme peserta melebihi ekspektasi. Diskusi-diskusi antar gereja juga memberi kesempatan bagi para hamba Tuhan lintas gereja untuk memperluas jaringan dan wawasan. Doa dan kerinduan kami ialah agar Medan Gospel Forum dapat diselenggarakan di tahun depan, untuk menyiram benih kegerakan yang ditanam tahun ini di kota Medan.
Telusuri event lainnya